Penyebab Dan Cara Mengatasi Web Lemot - Developer Tangerang

May, 24-2021

Penyebab Dan Cara Mengatasi Web Lemot - Developer Tangerang

Anda pastinya harus mempertimbangkan untuk memilih Web Developer terpercaya dan juga profesional untuk membantu Anda dalam membuat Website Perusahaan maupun ...

Web Developer TangerangAnda pernah tidak mengujungi website yang lambat alias lemot banget sewaktu diaksenya? Jika pernah, pasti ngeselin kan. Banyak sekali dampak negatif akibat website yang lemot, mulai dari kerjaan Anda yang akan terganggu, produktifitas jadi berkurang, bahkan dapat membuat bisnis toko online kita dapat merugi.

Sebagai pemilik bisnis, Anda pastinya menyerahkan seluruh pembuatan website pada Web Developernya bukan? Akan tetapi, kadang ada beberapa developer yang tidak memikirkan perkembangan bisnis milik client, mereka menganggap selama tidak ada complain dari client itu artinya website yang telah dibuat masih berjalan dan beroperasi dengan normal.

Sangat penting bagi Anda sebagai pemilik bisnis maupun para Web Developer yang membaca artikel ini. Untuk mengetahui kriteria sebuah website dapat dikatakan lemot atau tidaknya. Berikut ini adalah kriteriannya:

  • < 1 detik = Perfect
  • 1-3 detik = Above average
  • 3-7 detik = Average
  • 7 detik keatas = Very poor

Coba Anda lakukan ujicoba kecepatan website Anda terlebih dahulu dengan menggunakan PageSpeed Insights. Jika hasinya terdeteksi Very poor, maka website Anda mengalami beberapa masalah. Anda bisa melihat detail dari masalah/penyebab lemotnya, lalu Anda bisa coba perbaiki.

 

Penyebab Website Lemot atau Lamban

Jika sudah diperbaiki tapi masih saja lemot atau lamban. Maka besar kemungkinan hal-hal dibawah ini yang menjadi penyebabnya:

  • Kualitas Server Yang Buruk

Kualitas server yang buruk merupakan salah satu biang keladi yang membuat jengkel banyak web developer dan pemilik bisnis. Karena hal ini yang dapat menjadi penyebab website lemot sulit untuk di maintenance.

Anda mungkin sudah terlanjur berlangganan hosting dan menyewa server untuk waktu lama dengan harga yang tidak murah, akan tetapi yang Anda dapat malah kualitas server yang lemot.

Beberapa hal penting yang perlu Anda perhatikan ketika memilih penyedia hosting adalah spesifikasi Prosesor dan RAM yang digunakan oleh penyedia hosting tersebut. Bila mereka menggunakan server dengan spesifikasi yang rendah, maka besar kemungkinan website Anda akan lemot seiring degan bertambahnya traffict atau update pada website Anda dimasa mendatang.

 

Baca Juga: 7 Hal Penting Ini Ketika Membuat Web E-Commerce

 

  • Share Hosting Full

Biasanya, jika Anda menggunakan hosting berupa VPS, Anda akan diminta untuk berbagi “tempat” pada server tersebut. Bila penyedia hosting Anda tidak terlalu perduli atau masa bodo, bukan tidak mungkin website Anda akan ditempatkan pada hosting yang berisi website-website yang mendapat traffict besar setiap harinya. Bukan tidak mungkin jika website yang ada di dalam hosting tersebut akan terkena dampaknya, mulai dari lemot saat diakses, hingga down dan tidak bisa diakses.

 

  • Lokasi Server

Lokasi server yang jauh juga sering kali menjadi penyebab website lemot saat diakses. Contohnya, jika Anda menggunakan penyedia hosting di Amerika, tentunya website Anda akan lebih cepat dibuka oleh user yang tinggal di Amerika. Alangkah baiknya jika Anda menggunakan penyedia hosting lokal jika memang website Anda diperuntukan untuk orang-orang lokal saja. Fungsinya buat apa? Untuk mengatasi masalah website yang lemot saat diakses. Tapi, jangan lupa untuk memperhatikan spesifikasi server dari penyedia hosting tersebut ya. Agar kasus website lemot karena spesifikasi server yang digunakan buruk, tidak terulang lagi.

 

Baca Juga: Tips Memilih Aplikasi Web POS Yang Sesuai Dengan Bisnis

 

  • Server Hosting Ramai Pengujung

Biasanya, dalam satu server hosting akan terdapat beberapa website. Beberapa website tersebut tentunya digunakan untuk keperluan usernya masing-masing, ada hanya digunakan untuk keperluan company profile, blogging, hingga bisnis seperti e-commerce.

Bila website-website yang ada didalam server hosting tersebut sedang berada dimasa-masa sibuknya, bukan tidak mungkin website yang lain akan ikut terkena “dampaknya”. Dampaknya apa? Website yang lain akan lemot, karena website yang sedang sibuk tersebut membutuhkan resource yang besar agar tetap dapat bekerja. Alhasil, resource dari website lain akan digunakan/dipinjam oleh si website yang sedang sibuk tersebut.

Solusi untuk mengatasi masalah ini adalah dengan menyediakan atau mencari server hosting yang memiliki spesifikasi server yang memumpuni dan juga memiliki resource yang besar. Tidak ada salahnya jika Anda mempersiapkan server hosting dengan kualitas bagus saat proses awal pembuatan website.

Rugi dong, kan hanya digunakan sedikit saja resource-nya? Tidak juga, jika memang website Anda diperuntukan untuk kebutuhan bisnis seperti e-commerce dan sejenisnya, maka server dengan kualitas yang bagus sangat direkomendasikan untuk digunakan.

 

  • Koneksi Internet Yang Buruk

Bila fokus berbisnis online dengan menggunakan website, ada baiknya jika Anda menyediakan koneksi internet yang mendukung. Server hosting yang digunakan secara berbagi dengan website lain pastinya dibatasi penggunaan bandwidth-nya untuk setiap website. Ditambah koneksi internet yang buruk, maka dapat dipastikan jika Anda akan emosi saat mengakses website milik Anda sendiri yang super lemot.

Sangat penting untuk memperhatikan koneksi internet yang digunakan, mulai dari kecepatan upload hingga kecepatan download.

Mengapa kita perlu memperhatikan hal tersebut? Hal itu perlu Anda perhitungkan, karena untuk mengelola sebuah website pastinya Anda akan menemui yang namanya proses upload maupun download data. Jika koneksi internet terus memburuk, pastinya akan menjadi kendala untuk Anda pada saat mengelola website.

 

Agar lebih mudah untuk menghindari hal-hal diatas, Anda pastinya harus mempertimbangkan untuk memilih Web Developer terpercaya dan juga profesional untuk membantu Anda dalam membuat Website Perusahaan maupun Website yang digunakan untuk keperluan bisnis. Karena website yang lemot tentunya dapat menghambat dan juga menggangu produktifitas pekerjaan yang dilakukan.

Oleh sebab itu, PT MFS menawarkan diri kepada Anda. Jika Anda memerlukan Jasa Pembuatan Website profesional untuk keperluan Company Profile, Website E-Commerce, Aplikasi POS Web atau Aplikasi POS Mobile, Jasa Digital Marketing dan Jasa SEO. Anda dapat menghubungi kami melalui kontak yang sudah kami sediakan. Atau bisa juga dengan mengklik link berikut ini.


Tags:

• webdevelopment